All New Avanza Vs All New Xenia

 


Xenia dan Avanza memang sama-sama diproduksi oleh Astra Daihatsu Motor, Indonesia. Loh bukannya Avanza bikinan Toyota? . Avanza memang bikinan Astra Daihatsu namun diproduksi untuk Toyota, spesifikasi dari Toyota dan di QC sesuai standar Toyota. Bagaimana perbedaan keduanya, kita bahas mulai dari Mesin
PERBANDINGAN MESIN

Mesin
All New 1.3 G M/TAll New Xenia R M/T
Seri MesinK3-VEK3-VE
Tipe MesinIL, 4 Cyl, 16 V, DOHC, VVT-iIL, 4 Cyl, 16 V, DOHC, VVT-i
Isi Silinder (cc)1,2981,298
Diameter x Langkah (mm)72.0 x 79.772.0 x 79.7
Daya Maksimum (Ps/rpm)92/6,00092/6,000
Torsi Maksimum (Kgm/rpm)11,9/4,40013,9/4,400
Sistem Pemasukan Bahan BakarEFIEFI
Bahan BakarUnleaded GasolineUnleaded Gasoline
Kapasitas Tangki (liter)4545
Steering (Power Steering)Dengan (Electric Power Steering)Dengan (Electric Power Steering)


Interior
Kedua mobilkeluraga ini mempunyai kapasitas yang sama dalam mengangkut penumpang ataupun barang di bagasi. 7 orang dewasa adalah batas maksimum penumpang yang dapat naik ke mobil, susunan kabin juga sama dua didepan, tiga ditengah dan dua dibelakang. Jok dibagian tengah-tengah dapat di gerakkan maju dan mundur sehingga mampu memaksimalkan ruang untuk kaki penumpang dan barang-barang. Sedang jok paling belakang dapat dilipat sehinnga memungkinkan untuk menaruh barang-barang.
Untuk audio system Xenia dilengkapi single DIN dengan 4 speaker, sementara Avanza memiliki audio double DIN dengan 6 speaker.

Bahan Bakar

Pemakaian bahan bakar relatif sama tergantung pengemudinya, Satu liter bensin dapat anda tempuh 8,9 km mengemudi didalam kota, lantas untuk luar kota satu liter bensin mampu menempuh 13 km.

Exterior
Dari tampilan luarnya. Desain secara umum memang sama, namun untuk desain foglamp agak sedikit berbeda untuk Avanza dan Xenia di beberapa tipe. Bahkan, Xenia belum menggunakan foglamp, kecuali tipe tertinggi R, sementara Avanza hanya tipe E yang minus foglamp.  Pelek All New Toyota Avanza memiliki velk 8 palang single, sementara All New Daihatsu Xenia memiliki velk 6 palang double.

Feature
Khusus Toyota Avanza 1.3 G dan 1.5 G serta varian Veloz telah dilengkapi fitur New Parking Sensor with rear reflector. Perbedaan fitur Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia yang lainnya adalah Toyota Avanza Veloz sudah dilengkapi sistem pengereman ABS.

Harga Jual Kembali
Dalam membeli mobil tentu harus melihat harga jual kembali. Avanza tahun 2004 baru harganya 90jta, sampai sekarang pun dijual kembali harganya masih segituan. Avanza selama ini mempunya harga jual lebih bagus, xenia juga, cuman menurut pengamat masih lebih bagus harga jual avanza

dikutip dari berbagai sumber

 

Tidak ada komentar:
Write comments